Vivo X200 Pro Resmi Meluncur dengan Fitur Kamera Unggulan

Bano polis – Vivo secara resmi meluncurkan seri flagship terbarunya, Vivo X200 Series, China. Seri ini mencakup tiga model, yakni Vivo X200 Pro Vivo X200, dan Vivo X200 Pro Mini. Seperti pendahulunya, sektor kamera menjadi daya tarik utama. Vivo kembali berkolaborasi dengan ZEISS untuk menghadirkan lensa berteknologi tinggi, termasuk pada Vivo X200 Pro.

Kamera 200MP Periscope Telephoto

Vivo X200 Pro dilengkapi dengan lensa telefoto periskop 200MP yang mampu mendefinisikan ulang kemampuan zoom smartphone. Teknologi 100x Hyperzoom memungkinkan pengguna menangkap detail luar biasa pada objek yang jauh, mulai dari tekstur bangunan hingga garis tajam gedung pencakar langit.

Fotografi Makro dan Potret Dinamis

Fitur 15cm Telephoto Macro pada Vivo X200 dirancang untuk menangkap objek kecil seperti serangga dan dedaunan dengan detail yang memukau. Teknologi 85mm Telephoto Portrait dan 135mm Portrait juga menawarkan kemampuan potret dinamis dengan focus tracking canggih, sehingga ekspresi wajah tertangkap sempurna meskipun dalam kondisi cahaya rendah atau gerakan cepat.

“Baca juga: Sea Group Dan BNI Kerja Sama Yang Fokus di Teknologi Digital”

Keunggulan Fotografi Malam dan Lanskap

Vivo X200 mengatasi tantangan fotografi malam dengan sensor besar 1/1.4 Telephoto Nightscapes, yang menghasilkan gambar jernih di kondisi cahaya rendah. Selain itu, fitur 20x Telephoto Sunshot memungkinkan pengguna menangkap pemandangan matahari terbenam dengan warna dan cahaya yang realistis.

Inovasi Fotografi Jalanan

Vivo X200 juga dilengkapi Humanistic Street Snap Camera yang ideal untuk street photography. Dengan lima preset focal lengths dan empat efek warna, pengguna dapat menangkap momen-momen spontan di jalanan dengan kualitas foto seperti DSLR.

Performa dan Desain Vivo X200 Series

Vivo X200 Series hadir dengan desain elegan dan modul kamera melingkar di bagian belakang. Tersedia dalam beberapa pilihan warna, Vivo X200 Pro juga dilengkapi dengan chipset MediaTek Dimensity 9400 yang memberikan performa cepat dan efisien. Chipset ini didukung oleh RAM LPDDR5X Ultra Pro yang memberikan kecepatan transfer data hingga 10,7Gbps, memastikan performa optimal dalam penggunaan sehari-hari.

“Simak juga: Pengamen Online: Tren Baru Yang Saat Ini Sedang Viral”

Kolaborasi dengan ZEISS dan inovasi kamera pada Vivo X200 Series menjadikannya salah satu smartphone unggulan dalam industri fotografi mobile.